Laman

Kamis, 13 Juni 2013

kulit sehat
Kulit Sehat
Kulit wajah merupakan aset yang sangat berharga bagi setiap insan dan organ tubuh yang dapat mengekspresikan usia.

Sebaiknya kamu kenali beberapa faktor internal maupun eksternal yang dapat mempengaruhi kecantikan kulit wajah kamu :
  1. faktor eksternal : sinar ultraviolet, makanan, bahan pengawet, asap rokok, polutan, radikal bebas dan alkohol 
  2. faktor internal : faktor genetik/keturunan, usia dan hormonal 

Perawatan Kulit Wajah Sehat Terawat:

  • Tentukan perawatan yang sesuai dengan jenis kulit  kamu, kenali zat-zat apa yang akan menyentuh kulit kamu berikut kegunaannya.
  • Hindari Stress !!
  • Mengkonsumsi zat gizi yang diperlukan kulit untuk menjaga teksturnya. misalnya vitamin A yang sering disebut sebagai 'vitamin kulit' terkandung dalam ikan, wortel, mangga dan pepaya
  • Mengkonsumsi vitamin B Kompleks yang dapat meningkatkan sirkulasi darah pada kulit, membangun dan memperbaiki sel-sel tubuh serta membuat kulit lebih lentur
  • Vitamin C penting untuk memperoduksi dan mempertahankan kolagen, karena kolagen memberi kekuatan dan kelenturan pada semua struktur yang ditunjangnya, seperti menjaga kulit tetap kencang dan sehat.
  • Vitamin E memperbaiki sirkulasi dan mencegah oksidasi lemak yang berbahaya dengan meningkatkan jumlah oksigen ke jaringan dan sel-sel tubuh. Perannya juga penting guna  menyerap dan meyimpan vitamin A dalam tubuh.
  • Memperbanyak minum air putih karena air merupakan medium untuk mengankut dan membuang zat-zat sisa.
  • mengkonsumsi sumber serat seperti sayuran untuk memperlancar proses pembuangan.
  • Biasakan olahraga secara teratur untuk menjaga kesehatan kulit karena olahraga dapat merangsang sirkulasi darah sehingga dapat memperbaiki nutrisi sel.
  • Usahakan tidur dengan posisi terlentang karena akan mengurangi kemungkinan timbulnya kerutan di wajah.
  • Pemakaian sabun yang berlebihan dapat membuang minyak, keasaman dan pH kulit alami, yang kesemuanya itu berperan melindungi kulit dari serangan bakteri.
  • Kulit wajah memerlukan juga pelembab

Tidak ada komentar:

Posting Komentar